radius | 31-01-2025
‘Flexing’ Baca Buku, Kesombongan yang Mulia
Ketika ada polisi jujur, hakim bersikap adil, atau politisi yang menepati janji menjadi berita besar dan diglorifikasi, besar kemungkinan polisi, hakim, dan politisi tersebut berada di masyarakat yang tidak sehat. Demikian pula, jika membaca buku dianggap sebagai sesuatu yang luar biasa atau bahkan disebut sok pintar, maka hal itu menunjukkan bahwa pembaca buku tersebut berada di lingkungan yang miskin literasi.