
ilustrasi
Shopee cocoki. Sebuah game Shopee yang menyajikan beberapa gambar untuk dicocokan oleh pemain. Tak lain, gambar-gambar itu terdiri dari: kue, setrika, parfum, stang mobil, dan pakaian. Jika pemain sudah melewati level satu -pemula- akan merasa mudah untuk menyelesaikan. Namun, dilevel kedua, pemain akan terhenti langkahnya karena kesulitan menyelesaikan persoalan. Inilah tantangannya.
Sesil, salah satu pengabdi abadi game cocoki. Meski Sesil berulang kali bermain cocoki, dia tak kunjung bisa memecahkan game tersebut. Meski sebenarnya terlihat mudah untuk memainkan cocoki, selalu aja terdapat rintangan diakhir sesi. Saat waktu yang disediakan akan segera habis, aku Sesil.
Saat Radius meminta keterangan apa yang diharapkan dari game cocoki kepada Sesil, gadis 25 tahun itu merespon,” Sebenarnya penasaran saja apa yang akan diberikan kepada pemenang saat bisa memenangkan. Meski sudah tertera 10000 koin di laman utama. Selain itu adalah harga diri. Kontrol amarah seakan juga diuji jika kita memainkan game cocoki."
"Kenapa saya senang banget bermain game online, seperti cocoki contohnya? Jawabannya simple. Cuma digame, apapun yang saya lakukan dapat achievement dan dihargai. Meski tidak seberapa. Di kehidupan nyata? Belum tentu :)," kata Sesil.
Kini, Sesil sedang belajar memahami betul cara memenangkan Shopee cocoki di level akhir seperti: memperhatikan dan memahami pola tertentu di dalam permainan, menjaga konsentrasi, mendahulukan tumpukan kartu paling banyak sehingga mudah untuk menuntaskan tumpukan kartu yang sedikit, menggunakan tombol bantuan yang dapat di klaim, dan tentunya, tidak tergesa-gesa.
Selain Sesil, Radius juga akan membawa kalian kepada gadis 21 tahun yang juga gemar bermain cocoki di game Shopee. Zora sapaan akrabnya. Selain menghabiskan waktunya untuk bekerja, Zora juga tak pernah absen mencari hiburan di Shopee. Bukan untuk berbelanja, Zora membuka laman Shopee untuk mencari koin dan memainkan games. Cocoki salah satunya.
Diakui Zora, untuk mengisi waktu luangnya, menonton live sembari memungut koin, atau memainkan permainan di Shopee adalah pilihan yang tepat. Koin yang didapat untuk memotong harga belanjaan dari harga normal. Meski tergolong dengan nominal yang tidak seberapa.
Tak hanya itu, kontrol emosi juga kadang sulit dikendalikan oleh Zora. Apalagi jika memainkan game cocoki tang tinggal beberapa langkah namun tak kunjung bisa diselesaikan. Meski menggunakan berbagai macam cara.
Zora juga sempat mengakui, adanya rasa penasaran dalam game cocoki yang tak kunjung dia taklukkan. Sedangkan dalam pilihan game lain cukup dengan mengambil kesempatan dengan membeli peluang memenangkan game, yang dibayarkan dengan koin, Zora sudah dapat memenangkan game dan mendapat koin lebih banyak. Namun, meski di cocoki tak kunjung bisa dimenangkan oleh Sesil dan Zora mereka berdua tetap berulang kali memainkan tanpa bosan. Penasaran.
Orang-orang seperti Sesil dan Zora adalah sebagian orang yang bermain game hanya untuk mendapatkan rileks setelah melalui hari-hari yang padat atau melelahkan. Namun pada kasus lain, ada juga yang memainkan game terus-menerus karena sudah menjadi adiksi atau kecanduan. Mereka ini akan bermain tanpa memperhatikan waktu. Bahkan mengabaikan hal lain yang lebih penting, misalnya istirahat, makan, atau pekerjaan.
Orang-orang yang kecanduan game secara terus menerus hingga lupa waktu bisa saja mengalami neurotransmitter dopamine yang meningkat saat bermain. Sehingga menimbulkan rasa senang (pleasure effect). Manusia dilahirkan dengan dopamine yang rendah. Maka, dia akan selalu mencari cara yang bisa meningkatkan dopaminenya. Maka dari segi biologi, seseorang yang memiliki gangguan neurotransmitter dopamine, akan lebih rentan mengalami kecanduan.
Dalam permainan berbasis online, seringkali disuguhkan konten-konten yang memacu adrenalin pemainnya. Selain itu, terdapat tantangan yang senantiasa bertambah di setiap level permainan. Hal ini tentu menjadi daya tarik sekaligus merupakan risiko bagi orang-orang yang pada dasarnya secara psikologi senang mencari tantangan (novelty seeking).
Jadi tak heran jika game online seperti cocoki, memang diciptakan dengan berbagai tantangan untuk menarik pemainnya secara psikologis. Untuk kalian yang juga ingin memainkan shopee cocoki dan masih sulit mengetahui keberadaan cocoki di aplikasi Shopee bisa mengikuti rules berikut:
1. Pastikan kalian sudah memiliki aplikasi dan mendaftar akun Shopee di smarthpone.
2. Buka aplikasi Shopee, lalu klik pada bagian “saya” gulir dan scroll ke bawah untuk menemukan Shopee games.
3. Klik bagian Shopee games kemudian cari Shopee cocoki pada bagian games rekomendasi.
4. Cara memainkannya, habiskan kartu dengan mencocokan tiga kartu ke dalam slot untuk menyelesaikan level.
5. Pemain akan kalah jika kapasitas slot sudah penuh.
6. Dan tentunya tingkat kesulitan akan semakin sulit seiring dengan kenaikan level.
7. Selamat mencoba.
Kalau kalian termasuk golongan yang mana? Membuka Shopee untuk sekedar berbelanja atau juga memainkan game Shoope cocoki seperti Sesil dan Zora untuk memecahkan tantangan? Atau jika tak ingin mengambil resiko dan cukup aman mengendalikan emosi cukup memilih bermain Shopee tanam.*
Penulis : Windy Ayu
Editor : Rendra Saputra
Ilustrasi : Azzam
Publisher: Lazuardi Ansori